Transfer pulsa lewat myim3 – Cara kirim pulsa indosat ke ke sesama indosat sangat mudah dan banyak manfaatnya, terutama ketika lagi darurat butuh pulsa untuk nelpon dan sms.
Indosat termasuk provider seluler yang memiliki layanan dan fitur yang memuaskan. Hal ini terlihat dari semakin meningkatnya pengguna indosat setiap tahunnya.
Bicara layanan, indosat terus berkembang dan berupaya memberikan yang terbaik dan termudah bagi siapapun. Termasuk dalam urusan transfer pulsa ke sesama pengguna indosat.
Sebenarnya, layanan kirim pulsa ini sudah ada sejak dulu. Bahkan saya pribadi sering mengirim atau meminta pulsa ke teman maupun kerabat.
Sayangnya, fitur ini sering dilupakan karena sudah jarang digunakan. Padahal, fitur ini sangat berguna terutama ketika kita berada di daerah yang susah internet sehingga butuh nelpon dan sms untuk berkomunikasi.
Ketentuan Layanan Bagi Pulsa Indosat
Ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu anda ketahui terkait layanan bagi pulsa indosat. Hal ini diperlukan supaya anda bisa mengirim pulsa ke teman tanpa gagal.
Syarat transfer pulsa indosat terbaru:
- (Pengirim) Pulsa harus tersisa min 5ribu setelah pulsa dikirim. Jadi anda harus estimasi ketika mengirim pulsa.
- (Pengirim) Biaya layanan admin sebesar 600 rupiah dibebankan kepada pengirim pulsa.
- Artinya, setelah pulsa terkirim, minimal pulsa yang harus tersisa pada kartu pengirim adalah sebesar Rp. 5600.
- (Pengirim) Kartu harus berusia min 180 hari atau sekitar 3 bulan lebih.
- Batas pulsa yang di transfer maksimal 200.000 / hari.
- Penerima akan mendapatkan tambahan masa tenggang selama 30 hari berapapun pulsa yang dikirim.
Untuk masa aktif, berikut ketentuannya.
Pulsa | Masa Aktif |
Rp. 0 – <Rp. 5000 | 0 Hari |
Rp. 5.000 – <Rp. 10.000 | 3 Hari |
Rp. 10.000 – <Rp. 20.000 | 7 Hari |
Rp. 20.000 – <Rp. 50.000 | 15 Hari |
Rp. 50.000 – <Rp. 100.000 | 22 Hari |
Rp. 100.000 – <Rp. 150.000 | 30 Hari |
Rp. 150.000 – <Rp. 200.000 | 45 Hari |
Masa aktif yang diberikan sudah lumayan cukup untuk membuat kartu penerima tetap aktif dan bisa berkomunikasi dengan pulsa yang di transfer.
Nah, lantas bagaimaan cara transfer pulsa indosat ke sesama indosat? Yuk simak sebagai berikut.
Cara Kirim / Bagi Pulsa Indosat Terbaru 2021
Berikut ini ada beberapa pilihan untuk transfer pulsa ke sesama indosat. Tentu pilih yang termudah dan tercepat ya.
1. Melalui *123#
Kode ussd *123# memang termasuk paling sering diakses oleh pengguna kartu seluler. Pasalnya semua informasi layanan dan fitur tersedia lengkap, termasuk untuk melakukan bagi pulsa indosat.
Kode rahasia untuk transfer pulsa indosat:
- Buka keypad di HP.
- Ketik *123*151#, lalu tekan Call/OK.
- Selanjutnya pilih No 1 Ya / Transfer Pulsa.
- Nanti anda tinggal mengisi nomor penerima dan pilih pulsa yang ingin dikirim.
- Selesai.
Anda akan melihat informasi biaya kirim sebesar 600 rupiah. Termasuk biaya yang sangat murah mengingat fitur ini digunakan dalam kondisi darurat saja.
2. Kirim Pulsa Indosat Lewat SMS
Cara bagi pulsa indosat lewat sms sangat jarang diketahui. Meskipun pernah, pasti bakal lupa lagi karena kita memang jarang melakukan transfer atau bagi pulsa ke teman atau saudara.
Cara kirim pulsa indosat lewat sms ini sangat umum dan bisa dilakukan untuk provider lain seperti telkomsel, 3, maupun XL.
Selain itu, jangan lupa untuk cek pulsa indosat terlebih dahulu agar bisa estimasi berapa pulsa yang harus dikirim.
- Buat pesan baru di hp.
- Ketik Transferpulsa (spasi) No Tujuan (spasi) Nominal Pulsa, lalu kirim ke 151.
- Contoh Transferpulsa 085777444222 100.000 kirim ke 151.
- Tunggu sms balasan dan ikuti intruksi selanjutnya.
- Jika nanti menerima nomor TOKEN.
- Nanti dicatat nomor token tersebut. Lalu buat pesan dengan format OK (Spasi) Nomor Token kirim ke 151.
- Contoh: OK 4321 kirim ke 151.
Intinya sangat mudah dan cepat. tinggal ikuti intruksi dari setiap balasan pesan sms tersebut.
3. Transfer pulsa lewat myim3
Saat ini, para provider kartu seluler mulai meningkatkan layanan dan fitur yang mereka miliki. Termasuk Indosat yang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan setia mereka.
Maka dari itu, indosat menghadirnya sebuah aplikasi digital yang bernama myIM3. Aplikasi ini sebagai bentuk peningkatan pelayanan di era serba digital ini.
Lebih jelasnya, myIM3 merupakan aplikasi self-care dari Indosat yang menyediakan layanan dan fitur terbaik dan terlengkap. Anda bisa melihat semua kebutuhan dan informasi apapun yang berhubungan dengan kartu yang anda miliki.
Berikut beberapa fitur myIM3:
- Informasi sisa pulsa
- Cek masa aktif indosat
- Cek nomor indosat
- Cek kuota indosat
- Transfer pulsa lewat myim3 ke sesama indosat
Selain itu, fitur utama yang menarik dari myIM3 adalah menyediakan paket internet termurah dan lengkap. Tentu sangat menarik terutama jika anda sering langganan paket internet indosat.
Cukup install myIM3 melalui play store di android maupun app store di iphone. Lalu aktivasi dan login dengan nomor Indosat.
Tinggal nikmati deh layanan dan fitur spesial dari indosat termasuk bagi pulsa indosat dengan mudah dan cepat.