Cara menyembunyikan teman di facebook agar tidak dilihat orang lain di iphone, android, fb lite maupun facebook di pc.
Facebook merupakan media sosial yang paling populer dengan fitur yang selalu update. Bahkan bisa dibilang, semua fitur di medsos lainnya juga sudah tersedia di aplikasi facebook.
Salah satu fitur yang menarik adalah dimana pengguna bisa mengatur privasi pada pertemanan mereka. Dengan cara ini, orang lain tidak dapat melihat siapa saja teman di akun facebook kita.
Untuk menyembunyikan daftar teman FB dari pengguna lain, tentu bisa dilakukan lewat hp maupun pc.
Cara Menyembunyikan Daftar Teman di Facebook
Cara menyembunyikan daftar pertemanan di FB agar tidak dilihat orang lain lewat hp dan pc.
1. Lewat PC
Begini caranya untuk mengatur privasi teman fb lewat pc.
- Buka facebook di browser laptop.
- Login dengan akun facebook.
- Klik icon tanda segitiga kebawah di bagian pojok kanan atas, lalu pilih Pengaturan & Privasi.
- Klik pada Pintasan privasi, lalu klik pada Lihat pengaturan privasi lainnya.
- Pada bagian opsi “siapa yang bisa melihat daftar teman Anda?”, klik Edit.
- Yang awalnya publik, ubah menjadi Hanya saya.
Dengan begitu, daftar teman FB anda sudah tidak bisa dilihat oleh orang lain. Jadi yang hanya bisa melihat hanya anda atau hanya pemilik akun facebook tersebut.
Baca juga: Cara Download Video di Facebook Tanpa Aplikasi
2. Lewat HP
Nah, untuk di hp. Caranya tidak beda jauh. Termasuk bagi anda yang menggunakan fb lite.
- Buka aplikasi fb di hp.
- Klik icon tiga garis di pojok kanan atas/bawah, lalu masuk ke bagian pengaturan & privasi > Pengaturan.
- Pada bagian Pemirsa dan Visibilitas, klik pada Bagaimana Orang Mencari dan Menghubungi Anda.
- Klik pada opsi “Siapa yang bisa melihat daftar teman Anda?”.
- Selanjutnya klik lainnya dan pilih opsi Hanya saya.
Maka anda sudah berhasil mengatur daftar teman FB menjadi pribadi tanpa bisa dilihat orang lain.
Sayangnya, orang lain masih bisa melihat daftar teman bersama yang juga berteman dengan dia. Jadi yang disembunyikan hanya daftar teman yang belum diikuti oleh orang lain atau belum berteman dengan orang tersebut.